Berita

Partai X: Program Kesehatan Gratis Harus Transparan dan Berkelanjutan
Berita Terbaru

Partai X: Program Kesehatan Gratis Harus Transparan dan Berkelanjutan

Pemerintah baru saja meluncurkan program pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat. Program yang dimulai 10 Februari 2025 ini dimaksudkan sebagai upaya meningkatkan akses layanan kesehatan dan mendeteksi dini berbagai penyakit.

Melalui program pemeriksaan gratus ini, pemerintah tentu saja mengharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dengan memastikan mereka mendapatkan penanganan medis yang tepat waktu.

Menanggapi kebijakan tersebut, Anggota Majelis Tinggi Partai X, Diana Isnaini menyatakan, pada dasarnya Partai X mendukung  inisiatif pemerintah dengan meluncurkan program pemeriksaan gratis tersebut. Sebab, hal itu bertujuan meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Menurutnya, kebijakan ini sejalan dengan visi Partai X dalam mewujudkan Indonesia yang adil dan sejahtera serta menegaskan kembali pentingnya nilai-nilai Pancasila dalam kebijakan publik.

“Kami mendukung upaya pemerintah dalam menyediakan layanan kesehatan gratis bagi masyarakat. Ini adalah langkah yang baik untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat. Namun, kami juga mengingatkan bahwa kebijakan ini harus berjalan secara transparan, akuntabel, dan berkelanjutan,” ujarnya.

Namun, Diana juga menyoroti pentingnya efektivitas implementasi program ini. Ia menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pelaksanaan program, agar manfaatnya benar-benar dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat. Partai X mengingatkan agar program ini tidak hanya menjadi langkah sementara, tetapi harus berkelanjutan dan terintegrasi dengan sistem kesehatan nasional.

“Program ini jangan hanya bersifat sementara atau sebagai proyek-proyek pihak tertentu dalam jangka pendek. Harus ada skema keberlanjutan yang jelas, termasuk dukungan anggaran yang memadai, tenaga medis yang cukup, serta sistem pengawasan agar pelaksanaannya benar-benar menyentuh masyarakat yang membutuhkan,” tegasnya.

Selain itu, Diana menegaskan, pentingnya kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat dalam menyukseskan program ini. Menurutnya, perlu adanya keterlibatan berbagai elemen masyarakat, termasuk organisasi non-pemerintah, dalam memastikan layanan kesehatan ini dapat berjalan secara optimal dan merata.

“Kesehatan adalah hak dasar warga negara. Pemerintah harus memastikan bahwa layanan ini dapat diakses oleh seluruh rakyat, tidak hanya di kota besar tetapi juga di daerah terpencil. Oleh karena itu, sinergi antara berbagai pihak menjadi kunci suksesnya program ini,” imbuhnya.

Dengan adanya dukungan serta pengawasan dari berbagai pihak, Siana menyebut, program pemeriksaan kesehatan gratis ini dapat berjalan dengan baik dan memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan rakyat Indonesia.